BOJONEGORO – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Bojonegoro melalui Pos Bantu Temayang Regu 2 melaksanakan kegiatan evakuasi ular di wilayah permukiman warga Dusun Kedunggampeng, Desa Temayang, Kecamatan Temayang.
Evakuasi dilakukan setelah adanya laporan dari pemilik rumah berinisial S (45 th), seorang petani setempat, yang menemukan keberadaan ular di lingkungan rumahnya dan berpotensi membahayakan keselamatan keluarga serta warga sekitar.
Menindaklanjuti laporan tersebut, petugas Damkarmat Pos Temayang segera menuju lokasi dan melakukan penyisiran. Dari hasil penanganan, petugas berhasil mengevakuasi satu ekor ular jenis python dengan panjang kurang lebih dua meter. Proses evakuasi berjalan aman dan terkendali meskipun petugas sempat menghadapi kendala berupa akses jalan menuju lokasi yang cukup sempit.
Dalam kegiatan ini, Damkarmat Kabupaten Bojonegoro menerjunkan tiga personel Pos Temayang. Seluruh rangkaian penanganan dapat diselesaikan dengan baik tanpa menimbulkan korban maupun kerugian materiil.
Selain melaksanakan evakuasi, petugas juga memberikan sosialisasi kepada warga terkait tugas pokok dan fungsi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan serta menyampaikan informasi nomor layanan darurat Damkar Pos Temayang di 0811-3471-447. Masyarakat diimbau untuk tidak ragu memanfaatkan layanan Damkarmat yang bersifat gratis, baik untuk penanganan kebakaran maupun kejadian berbahaya lainnya.
Kegiatan ini melibatkan pemilik rumah dan warga sekitar sebagai bentuk kerja sama dan kepedulian bersama dalam menjaga keamanan lingkungan.
|
|
|
|
|
Sangat Puas
88 % |
Puas
13 % |
Cukup Puas
0 % |
Tidak Puas
0 % |