BOJONEGORO – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Bojonegoro melalui Regu 3 melaksanakan kegiatan evakuasi ular di wilayah Desa Ngasem, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut atas laporan warga berinisial L (45 th), seorang ibu rumah tangga, yang merasa resah dengan keberadaan ular di sekitar rumahnya. Menindaklanjuti laporan tersebut, petugas Damkarmat segera menuju lokasi untuk melakukan penyisiran dan penanganan secara aman dan terukur.
Dari hasil penanganan di lokasi, petugas berhasil mengevakuasi satu ekor ular jenis ular kayu dengan panjang kurang lebih satu meter. Proses evakuasi dilakukan menggunakan peralatan penjepit ular sesuai standar operasional prosedur, sehingga tidak menimbulkan risiko bagi warga sekitar maupun petugas di lapangan.
Dalam kegiatan tersebut, Damkarmat Kabupaten Bojonegoro menerjunkan tiga personel dengan dukungan dua unit sepeda motor. Lokasi penanganan berada pada jarak sekitar 1,5 kilometer dari pos pelayanan. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar tanpa kendala.
Selain melaksanakan evakuasi, petugas Damkarmat Pos Ngasem juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait layanan kedaruratan serta menyampaikan bahwa pelayanan penanganan kebakaran dan kejadian berbahaya lainnya diberikan secara gratis.
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bojonegoro mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi kemunculan satwa liar di lingkungan permukiman dan segera melaporkan kepada petugas Damkarmat apabila menemukan situasi yang membahayakan keselamatan.
|
|
|
|
|
Sangat Puas
88 % |
Puas
13 % |
Cukup Puas
0 % |
Tidak Puas
0 % |